Cara Mengaktifkan Microsoft Office Tanpa Product Key, Gratis

Ketahui cara mengaktifkan microsoft office tanpa product key, bisa menggunakan situs online dan beberapa alternatif apk gratis. Temukan caranya di sini!

Cara mengaktifkan Microsoft Office tanpa product key ternyata mudah dan bisa dilakukan siapa saja. Anda bisa melakukannya secara gratis dengan cara online tanpa harus membeli lisensi resminya.

Menggunakan Microsoft Office adalah suatu keharusan bagi banyak pengguna, baik untuk keperluan pekerjaan, pendidikan, atau aktivitas sehari-hari lainnya. Akan tetapi memang tidak semua orang memiliki akses atau anggaran untuk bisa membeli lisensi resmi.

Untungnya, ada cara untuk mengaktifkannya tanpa menggunakan product key dengan cara yang legal dan aman. Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan metode resmi untuk menggunakan MS Office secara gratis tanpa harus membayar atau memasukkan product key.

Cara Mengaktifkan Microsoft Office Tanpa Product Key

Salah satu cara paling mudah dan legal untuk menggunakan MS Office tanpa membayar adalah dengan menggunakan MS Office Online. Microsoft versi web ini berisi beberapa aplikasi yang sering Anda gunakan. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka browser web

Pertama, Anda bisa membuka Chrome atau browser favorit Anda dan klik situs web Microsoft Office Online di https://www.office.com/.

  1. Masuk atau Daftar

Selanjutnya jika Anda sudah memiliki akun Microsoft, maka Anda bisa log-in. Jika tidak punya, Anda dapat membuatnya secara gratis.

  1. Pilih Aplikasi yang Akan Digunakan

Setelah masuk, Anda akan melihat berbagai aplikasi Office seperti Word, Excel, PowerPoint, dan lainnya. Pilih aplikasi yang ingin Anda gunakan.

  1. Mulai Menggunakan

Setelah memilih aplikasi, Anda akan dibawa ke editor online yang memungkinkan Anda membuat, mengedit, dan menyimpan dokumen secara langsung di akun OneDrive Anda.

Dengan menggunakan Office Online, Anda dapat mengakses dan mengedit dokumen di mana saja dengan koneksi internet, tanpa perlu mengunduh atau menginstal perangkat lunak tambahan. Ini adalah cara mengaktifkan Microsoft Office tanpa product key yang paling ampuh dan legal.

Mengaktifkan Versi Uji Coba Microsoft 365

Microsoft sering menawarkan versi uji coba gratis untuk paket Microsoft 365 yang mencakup akses penuh ke aplikasi Office desktop. Layanan uji coba ini juga menawarkan fitur tambahan seperti penyimpanan cloud tambahan dan layanan Microsoft Teams. Anda dapat mengikuti langkah-langkah ini untuk mengaktifkan versi uji coba:

  1. Kunjungi Web Microsoft 365

Untuk menikmati layanan ini, Anda bisa klik https://www.microsoft.com/en-us/microsoft-365/try untuk melihat penawaran versi uji coba terbaru.

  1. Pilih Rencana yang Sesuai

Selanjutnya, Anda bisa pilih rencana yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Biasanya, versi uji coba gratis berlangsung selama 1 bulan.

  1. Masuk atau Daftar

Setelah itu Anda bisa log-in dengan akun Microsoft Anda atau buat akun baru.

  1. Aktifkan Versi Uji Coba

Jika sudah log-in, selanjutnya ikuti petunjuk untuk mengaktifkan versi uji coba. Setelah selesai, Anda akan memiliki akses penuh ke aplikasi Office desktop selama periode uji coba.

Pastikan untuk membatalkan langganan sebelum berakhirnya periode uji coba jika Anda tak ingin dikenai biaya.

  1. Menggunakan Alternatif Gratis

Selain itu, ada beberapa alternatif gratis yang dapat Anda gunakan sebagai pengganti Microsoft Office, seperti LibreOffice atau Google Docs. Meskipun tidak memiliki semua fitur yang sama dengan Office, aplikasi ini dapat memenuhi kebutuhan dasar seperti Microsoft Office.

Penutup

Itulah beberapa cara mengaktifkan Microsoft Office tanpa product key yang bisa Anda lakukan. Dengan menggunakan salah satu metode di atas, Anda dapat mengakses dan menggunakan Microsoft Office tanpa membayar dengan cara yang legal dan aman.

smpguppiadmin

Hai, saya Justin Anggara biasanya orang memanggilku Justin. Saya sudah menjadi blogger dari tahun 2017. Untuk itu saya ingin berbagi dimulai informasi berita terupdate terkini hingga perkembangan dunia digital dan mengikuti permkembangan zaman.

Next Post

Cara Pinjam Uang di Aplikasi DANA, Resmi dan Aman dari OJK

Wed May 15 , 2024
Begini cara pinjam uang di aplikasi dana, download dan install aplikasinya. Dapatkan limit paling tinggi dan tenor pinjaman lama, resmi dan diawasi oleh OJK. Cara pinjam uang di aplikasi DANA sangat mudah dan cepat, aplikasinya juga aman dan resmi terdaftar di lembaga resmi. Anda hanya perlu install aplikasinya dan […]
Cara-Pinjam-Uang-di-Aplikasi-DANA

You May Like